Senin, 29 Desember 2014

Donat TB

SELAMAT DATANG DI WEB DONAT TB





DONAT TB TERKENAL MENJUAL DONAT YANG LEMBUT,LEZAT DAN NIKMAT 
DI BALUT DENGAN TABURAN COKLAT DAN MESESERES YANG SANGAT BERKUALITAS,
KAYA AKAN NUTRISI DAN RASA SANGAT ENAK,

DONAT T.B PRODUK BARU USAHA WARALABA DI BIDANG DONAT
 COCOK UNTUK UNTUK ANDA PENGGEMAR DONAT.
DONAT LEMBUT,LEZAT,NIKMAT DAN HARGA HEMAT





Makanan yang berbentuk bulat ini sangat dikenal oleh masyarakat. Mulai dari anak kecil, anak muda hingga orang dewasa mengenalnya sebagai salah satu makanan yang bentuknya unik, karena memiliki lubang ditengahnya.

Sekarang ini donat merupakan salah satu makanan yang banyak dijadikan sebagai peluang usaha, karena peminatnya cukup banyak. Beragam bisnis donat yang bermunculan, berusaha menawarkan produknya dengan menampilkan donat dengan variasi toping yang menggoda. Seperti toping cokelat, cokelat kacang, keju, gula halus, blueberry, strawberry, serta masih banyak lagi toping yang ditawarkan untuk menarik minat konsumen. Bukan hal baru lagi jika sekarang, banyak waralaba makanan yang menawarkan donat sebagai menu andalannya.

Konsumen

Makanan donat, disukai oleh semua kalangan. Rasanya yang bervariasi digemari oleh anak – anak, remaja, dewasa hingga orang tua, baik pria maupun wanita.

Info bisnis

Menjalankan bisnis donat tidaklah sulit, yang terpenting Anda suka memasak dan memiliki waktu untuk menjalankan bisnis ini. Makanya bisnis ini banyak digeluti oleh para ibu yang mencari usaha sampingan, disela – sela kegiatannya mengurusi pekerjaan rumah dan anak – anaknya.

Untuk menjalankan bisnis donat, peralatan yang dibutuhkan antaralain kompor gas, mixer, loyang roti ukuran 40 cm x 60 cm, wajan besar, timbangan digital, baskom dan meja aluminium. Sedangkan untuk bahan baku yang sering digunakan untuk memproduksi donat yaitu gandum, gula pasir, margarine, telur, backing powder, ragi, minyak goreng, dll.

Kendala bisnis donat
Selain menguntungkan dan memiliki pasar yang luas, usaha donat juga memiliki kendala bisnis. Kendala yang sering ditemui yaitu masa kadaluarsa donat yang singkat, rata – rata donat hanya mampu bertahan selama empat hari jika tidak disimpan dalam freezer. Oleh sebab itu sebaiknya dalam proses produksi, sesuaikan jumlahnya dengan permintaan pasar setiap harinya.

Strategi Pemasaran
Strategi jitu yang dapat digunakan yaitu membuat brosur atau pamflet yang menginformasikan menu donat yang Anda tawarkan dan cantumkan pula harganya, bila perlu tambahkan keunggulan donat Anda agar konsumen tertarik. Selanjutnya Anda dapat memasarkan donat dengan menitipkannya di beberapa toko kue, warung makan serta supermarket yang ada di sekitar Anda. Sehingga konsumen semakin mengenali produk donat yang Anda produksi. Promosi donat juga bisa dilakukan dengan cara merekrut beberapa agen donat, untuk memasarkan produk ke beberapa tempat yang cukup berpotensi. Untuk pengenalan produk, Anda dapat memberikan bonus gratis pada pemilik toko yang Anda titipi donat.

Kunci sukses
Donat yang banyak disukai konsumen adalah donat yang enak rasanya dan empuk bila digigit. Oleh karena itu ciptakan produk donat sebaik mungkin, bila perlu cobalah beberapa resep hingga menemukan takaran yang tepat untuk menghasilkan donat yang lezat. Kemudian pastikan kebersihan donat ANda terjaga, begitu pula dengan kemasannya. Usahakan pilih kemasan yang tertutup dan kemasannya juga menarik. Sehingga konsumen tidak ragu ketika hendak membeli donat.

 

Terima pesanan untuk semua acara :

INFO PEMESANAN : 085691230459
ALMAT : JL BENTENG BETAWI, RT 03 RW 15 NO. 40

ANDA PESAN SEKARANG KAMI LANGSUNG ANTAR.
COBA DAN RASAKAN KEDAHSYATAN KELEMBUTAN-KELEZATAN-KENIKMATAN DARI DONAT TB



TERIMA KASIH





Tidak ada komentar:

Posting Komentar